Masuk ke Dashboard Huawei
- Koneksikan perangakat Mifi dengan laptop atau HP
- Masuk ke Browser dan copas IP. "192.168.8.1" (tanpa Tanda kutip)
- Klik Pengaturan
- Muncul kotak log in, masukkan:
- Nama Pengguna: admin
- Sandi: admin
Catatan: Sandi sebaiknya kalian rubah, agar tidak dirubah oleh orang lain. Cara merubahnya seperti berikut:
Merubah Sandi Log In Mifi Huawei
- Klik Pengaturan >> Sistem >> Mengubah Sandi
- Masukkan Sandi saat ini "admin" dan Sandi Baru anda dan konfirmasi Sandi Baru
- Terapkan
Merubah Password atau Wifi Key Mifi Huawei
Sekarang kita akan merubah Password Wifi kita agar orang yang pernah terkoneksi tidak dapat tersambung lagi.
- Klik Pengaturan >> Pengaturan Cepat >> Lanjut
- SSID bisa dirubah semisal HUAWEI-9FA8 menjadi HUAWEI-Jhony
- Wifi Key diganti menjadi 8 digit angka
- Terapkan
Setelah selesai maka laptop atau Hp kalian tidak akan terhubung, maka kalian tinggal hubungkan kembali berdasarkan nama SSID yang dirubah dan Password yang baru.